Terbitan Buku Langka Indonesia
Buku Langka Indonesia ; Ketika Langka Jadi Primadona
100 Ibun Janari
Kumpulan Ibun Janari ini kami susun dari catatan muhasabah harian Ibunda tercinta. Disetiap malam menjelang waktu subuh (janari), Ibu rutin dan konsisten mengirimkan catatan hikmah (inspirasi) untuk orang-orang disekitarnya melalui platform facebook dan whatsapp grup dengan hastag #Post_IbunJanari_HabibahSyarief, sebagian catatan catatan Ibu tentang ‘pengingat kematian’. Ibun yang berarti ‘embun’, menyejukan jiwa dikala subuh (janari) menjadikannya begitu indah sebagai sebuah judul yang sarat makna.
Ibun Janari ini akan menjadi penawar rindu sekaligus nasehat sepanjang masa untuk anak-cucumu, untuk keluarga besar, untuk para pembaca setia ‘Ibun Janari’ disetiap waktu subuh, untuk siapa pun yang berkesempatan membacanya dan memetik hikmah didalamnya.
Spesifikasi Buku
Kertas: Book Paper
Ukuran: A5 (14 x 21) cm
Halaman: 166
Soft Cover
Habibah Syarief
Warna: black/yellow/gold
Pembatas Buku
Wrapping Buku